Sabtu, 26 Desember 2009

Ekskavasi Candi UII Dihentikan Sementara

Media Indonesia
Jumat, 25 Desember 2009 17:40 WIB

YOGYAKARTA--MI: Proses ekskavasi candi yang ditemukan di kampus Universitas Islam Indonesia (UII), Jalan Kaliurang, Yogyakarta, dihentikan sementara.

"Penghentian sementara proses ekskavasi candi tersebut terkait dengan libur dan cuti bersama Natal pada 24 sampai 27 Desember. Proses ekskavasi akan kami lanjutkan pada 28 Desember," , kata Ketua Tim Ekskavasi Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala (BP3) Yogyakarta Indung Panca Putra di Yogyakarta, Jumat (25/12).

Oleh karena itu, ujarnya, selama penghentian sementara seluruh tenda yang biasanya terpasang telah dirobohkan. Hal itu sengaja dilakukan untuk menutupi candi, khususnya patung Ganesha yang sudah terlihat setengah badan.

Ia mengatakan, semua tenda sengaja dirobohkan untuk mencegah terjadinya sesuatu yang tidak diinginkan. Di masyarakat, patung Ganesha memiliki nilai ekonomi yang tinggi, sehingga penjagaannya dilakukan selama 24 jam.

"Patung Ganesha yang memiliki nilai ekonomis tinggi itu ditemukan saat proses ekskavasi candi di kampus UII telah membuka tabir candi tersebut. Patung itu menunjukkan candi di kampus UII tersebut dari agama Hindu," katanya.

Berkaitan dengan hal itu, menurutnya, meskipun libur panjang, pengamanan di lokasi tersebut ditingkatkan. Petugas keamanan selain dari pihak UII yang selama ini bertugas, juga dari personel BP3 Yogyakarta yang diperbantukan.

"Kami hingga kini memang belum memutuskan untuk minta bantuan pengamanan kepada kepolisian. Namun, jika nanti dirasa perlu, semua pihak akan turut dilibatkan untuk melakukan penjagaan di lokasi candi," katanya. (Ant/OL-01)


Artikel Terkait :
Proses Ekskavasi Candi di UII Dihentikan Sementara (suaramerdeka.com)
Penemuan Candi di Kampus UII: Ditemukan Patung Arca Ganesha dan Batu Lingga Yoni!, (fit.uii.ac.id)
Tim Ekskavasi Candi di UII Temukan Patung Ganesha (mediaindonesia.com)
Patung Ganesha dan Lingga Yoni Ditemukan di UII (pikiran-rakyat.com)
Arca Ganesha Ditemukan (jakartapress.com)
UII Yogyakarta Siap Merawat dan Memugar Candi Kuno, (regional.kompas.com)
Ditemukan Fragmen di Candi Mataram Kuno UII, (regional.kompas.com)
Situs di Kampus UII Dipastikan Bangunan Candi, (regional.kompas.com)
Situs Purbakala di UII Yogyakarta Diduga Bukan Kompleks Candi (tvone.co.id)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar